Keutamaan dan Contoh Asmaul Husna

Asmaul Husna artinya nama-nama Allah yang indah, baik, agung dan mulia sesuai dengan sifat-sifat-Nya. Dalam artian kata ‘Asma’ berarti nama dan ‘Husna’ berarti baik atau indah. Jadi Asmaul Hunsa itu artinya nama-nama kepunyaan Allah yang baik dan indah. 

Keutamaan Asmaul Husna

Ada banyak keutamaan yang bisa didapatkan saat membaca asmaul husna, diantaranya :

  1. Terkabulnya Doa

Supaya doa kita terkabul oleh Allah Subhana wa Ta’ala, kita harus berdoa kepada Allah dengan menyebut nama-nama-Nya dan tidak boleh menyeru Allah kecuali dengan nama-namaNya yang baik. 

Allah Azza wa Jalla akan mengabulkan doa yang menyebut asmaul husna, baik secara keseluruhan atau sesuai dengan konteks doanya.

Allah Subhana wa Ta’ala berfirman :

Artinya : “Hanya milik Allah asmaul husna, maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut asmaul husna itu.” (QS. Al A’raf : 180). 

  1. Pembuka Pintu Rezeki

Memang yang namanya manusia dilahirkan dengan membawa rezekinya masing-masing. Hal ini sudah menjadi ketetapan Allah dalam memberikan rezeki pada setiap manusia. Tetapi, rezeki itu tidak dapat datang begitu saja, namun harus dijemput dengan cara berusaha. 

Selain berusaha atau berikhtiar,  kita juga diajarkan untuk senantiasa berdoa untuk mempermudah turunnya rezeki tersebut. Supaya doa kita terkabul maka sebaiknya doa tersebut diawali dengan pujian-pujian kepada Allah terlebih dahulu dengan mengucapkan salah satu asmaul husna. Misalnya “Al Mughnii. Al Ghaniyyu” yang artinya “ Yang Maha Kaya, Yang Maha Pemberi Kekayaan”

  1. Sunnah Mempelajarinya

Dalam hal ini, Ibnu Katsir dalam Tafir Al Qur’anil Adhim, menjelaskan hadits yang terkait tentang doa dengan menggunakan asmaul husna. Lalu para sahabat bertanya : “Wahai Rasulullah, apakah kami boleh mempelajarinya?”

Lalu Rasulullah Shallallahu ‘alahi wasallam bersabda :

Artinya : “Benar, dianjurkan bagi setiap orang yang mendengarnya (asmaul husna) mempelajarinya.” (HR. Ahmad). 

  1. Tiket Masuk Surga

Rasulullah Shallallahu ‘alahi wasallam bersabda :

Artinya : “Sesungguhnya Allah memiliki 99 nama, seratus kurang satu. Siapa yang menghafalnya ia akan masuk surga.” (HR. Bukhari dan Muslim). 

Menurut Syaikh Wahbah Az Zuhaili, pengertian dari ahshoohaa adalah menghitung, menghafal dan merenungi maknanya. 

Contoh Asmaul Husna

Allah Subhana wa Ta’ala memiliki 99 asmaul husna. Namun, dalam kesempatan kali ini akan membahas beberapa asmaul husna dan artinya sebagai berikut : 

  1. Ar Rohman (Maha Pengasih)

Ar Rohman artinya Allah Subhana wa Ta’ala memiliki kasih sayang yang sangat luas, meliputi seluruh makhluk-Nya. Salah satu bukti kasih sayang Allah pada semua makhluk-Nya adalah dengan memberikannya berbagai kenikmatan.

Ar Rahman merupakan nama Allah yang tidak boleh digunakan seorang makhluk pun. Karena memang tidak ada satu pun yang dapat mengasihi seluruh makhluk seperti Allah Subhana wa Ta’ala. Kasih sayang Allah tidak memandang apakah dia beriman atau kafir, semuanya mendapatkan rezeki dari Allah. 

  1. Ar Rohim (Maha Penyayang)

Ar Rohim merupakan nama bagi Dzat Allah dan juga menjadi salah satu sifatnya. Jika Ar Rohman adalah Maha Pengasih untuk semua makhluk, sedangkan Ar Rohim adalah Maha Penyayang yang diperuntukkan bagi hamba-Nya yang beriman saja. 

Nama Ar Rohim ini disebutkan di Al Quran bersama nama Ar Rohman dalam empat ayat. Yakni Al Fatihah ayat 3, Al Baqarah ayat 163, Fushilat ayat 2, dan Al Hasyr ayat 22. Sementara Ar Rahim bersama Allah dan Ar Rahman disebutkan sebanyak 114 kali dalam Al Quran yakni basmalah.