Bertepatan pada tanggal 5 februari ini, kita bangsa dan warga Indonesia selalu memperingati Hari Peristiwa Kapal Tujuh, dimana pada zaman pemerintahan belanda terjadi pemberontakan kapal tujuh yang dihucubgkan dengan penurunan gajih dari pemerintah belanda sekitar 17%, dan pemberontakan ini juga untuk membuat Indonesia bisa merdeka, sehingga terjadilah pemberontakan dikapal tujuh dengan hal itu kita bisa mengenang kembali bahwa semangat juang dan kegigihan untuk membuat Indonesia merdeka selalu mereka bela, karena memang dahulu para pahlawan begitu sulit membuat Indonesia merdeka, justru kita sebagai warga dan bangsa Indonesia yang menghirup kemerdekaan harus menjujunjung tinggi semangat dan kegigihan dari para pahlawan kita. dengan demikian dalam peringatan ini kami akan memberikan sebuah contoh naskah pidato yang dapat anda contoh dalam membut pidato untuk disampaikan dengan baik dan benar kepada setiap orang yang ikut hadir dalam merayakan peristiwa ini. Silahkan disimak pidato di bawah ini.
Contoh Pidato Peringatan Hari Peristiwa Kapal Tujuh
Assalamualaikum Wr. Wb.
Selamat pagi semuanya, tidak lupa kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan berkat, rahmat dan hidayahnya, sehingga kita pada saat ini masih diberi kesehatan untuk berkumpul disini dalam peringatan Hari Peristiwa Kapal Tujuh. Dan tidak lupa juga shalawat serta salam kepada junjungan kita nabi Muhammad SAW, yang telah membawa kita kejalan kebenaran dari kegelapan sehingga kita bisa berdiri untuk menyampaikan pidato untuk memperingati Hari Peristiwa Kapal Tujuh yang diperingati pada tanggal 5 Februari, dimana telah terjadi sebuah sejarah pemberontakan di kapal tujuh untuk menurunkan gajih para pemerintah belanda karena hal itu telah membuat rakyat Indonesia menjadi sengsara.
Apakah kita semua tahu, bahwa pada tanggal 5 Februari merupakan sebuah hari yang sangat Bersejarah sekali bagi warga dan bangsa Indonesia, karena di tanggal itu terjadi sebuah pemberontakan besar yang dilakukan oleh bangsa Indonesia dan hindia belanda untuk menurunkan gajih para pemerintah belanda di Kapal Tujuh (Zeven Provincen) dan itu dilakukan selama beberapa hari dan juga untuk membuat rakyat Indonesia untuk memeperoleh kemerdekaan dari penjajahan belanda, dengan hal itu kita bisa mengenang bahwa pahlawan kita tidak pernah turun semangat kobarnya untuk memperoleh kemerdekaan.
Dengan peringatan ini pada dasarnya kita tahu bahwa sebenarnya kemerdekaan kita ini terjadi dengan semangat dari rakyat Indonesia sendiri, karena tanpa semangat yang berkobar, belum tentu kita bisa menghirup kemerdekaan, jadi dengan peringatan ini kita bisa mengenang bagaimana jasa dan pengabdian mereka yang rela berkorban untuk kita. dan kita juga harus bisa meneladani mereka dengan belajar dengan tekun dan memiliki semangat yang tinggi dengan melakukan tindakan yang positif demi mencapai kemakmuran dan kemajuan Indonesia, dan kita juga harus selalu bersyukur dan berteimakasih kepada tuhan karena bisa menghirup kemerdekaan, karena pengabdian mereka benar-benar hebat.
Para hadirin yang saya cintai semoga pidato yang saya sampaikan berkenaan dengan Hari Peristiwa Kapal Tujuh ini menyadari bahwa kita sebagai genarasi muda harus memiliki sikap juang yang teguh dan juga bisa menerusakan perjuangan mereka dengan mencapai segala cita-cita yang dibangun dengan semangat yang gigih untuk menjadi bangsa Indonesia yang maju dan makmur. Dan semoga bangsa ini selalu dikaruniai kemerdekaan dan persatuan olehNya.
Terima kasih atas perhatiannya, apabila ada kekurangan saya mohon maaf.
Wasalamualaikum Wr.Wb.
Nah itulah tadi uraian contoh naskah pidato yang kami contohkan untuk anda, untuk memperingati Hari Peristiwa Kapal Tujuh yang di peringati setiap tanggal 5 Februari, semoga naskah ini bermanfaat untuk kalian semua.